Courtesy dalam Bertelepon di hotel
Courtesy pada saat menerima telepon:
1. Jawablah dengan segera.
2. Utarakan Jati diri anda.
☻ Jangan mengatakan “hello” dalam menjawab telepon.
☻ Gunakan nama hotel anda untuk menjawab telepon
☻ Gunakan nama seksi atau departemen dimana anda bekerja sebagai jati diri.
3. Menyambut pemanggil.
☻ Gunakan the day’s greeting unutk memberikan rasa senang kepada pemanggil.
4. Bicaralah dengan tenang dan menyenangkan.
☻ Jangan berbicara terlalu keras atau pelan, jangan juga terlalu cepat atau lamban.
☻ Jangan berteriak atau menggerutu.
☻ Berbicaralah dengan jarak antara mulut dan gagang telepon kira-kira ½ - 1 inch.
5. Penuh rasa ingin membantu dan menyenangkan.
6. Siapkan buku catatan dan pensil.
7. Dengarkan dengan penuh perhatian.
☻ Jangan memotong pembicaraan bila penelepon sedang menerangkan sesuatu.
☻ Bila permintaan penelepon untuk dihubungkan dengan seseorang sulit untuk dilaksanakan, beritahukan segera keadaan itu kepada penelepon.
8. Buatlah catatan untuk pesan-pesan.
☻Ulangi pesan itu untuk meyakinkannya dan segera kirim kepada orang yang dituju.
9. Gunakan alphabet yang umum dipergunakan di dalam bertelepon.
10. Gunakan magic word.
☻ Gunakan kata-kata dan kalimat yang mempunyai kekuatan magis:
Maaf, Silahkan, Terima kasih, Bapak, Ibu, Selamat pagi, Selamat Siang, Selamat malam, Selamat beristirahat, Thank you, I’m sorry, Pardon me, May I help you, dsb.
11. Tutup pembicaraan dengan sopan.
☻ Bila pembicaraan telah selesai, ucapkan terima kasih.
☻ Biarkan si penelepon menaruh gagang terlebih dahulu.
12. Kalau terpaksa harus meletakkan gagang telepon sebentar karena sesuatu hal tanpa harus memutuskan sambungan:
Letakkan perlahan-lahan dan hati-hati gagang telepon anda setelah memberitahu lawan bicara bahwa anda harus mencari informasi terlebih dahulu. Mohon agar menunggu sebentar. Bila sudah, angkat telepon kembali dan ucapkan terima kasih telah bersedia menunggu.
13. Jangan berbicara dengan rokok ataupun permen di mulut.
Courtesy pada saat menelepon:
1. Rencanakan terlebih dahulu apa yang akan dibicarakan sebelum anda memanggilnya.
2. Pastikan anda menekan nomor yang benar.
3. Tekan dengan hati-hati.
4. Identitas diri.
5. Sebutkan tujuan pembicaraan.
6. Tutuplah pembicaraan dengan sopan, setelah selesai.
Courtesy di Meja makan
☻Menjadi Tamu pada perjamuan makan duduk (A sit-down Meal)
1. Menyesuaikan diri dengan tuan rumah
Perhatikan permintaan tuan rumah dimana anda akan duduk.
Perhatikan dalam memesan makanan, kecuali anda di istimewakan tuan rumah. Jangan memesan makanan yang mahal. Pesan yang anda sukai, tapi perhatikan pesanan tamu lain, seboleh-bolehnya serupa dengan tamu lain.
Biarkan tuan rumah mengatur bersama pelayan kecuali anda sudah memesan sesuatu. Jika anda membutuhkan sesuatu, menjatuhkan atau menumpahkan sesuatu, katakana secara diam-diam kepada tuan rumah atau kepala pelayan yang dekat.
Tengoklah tuan rumah dan ikuti caranya, jika anda ragu-ragu melakukan sesuatu.
Perhatikan tuan rumah dan ikuti petunjuknya dari dimana anda duduk sampai kapan waktunya anda meninggalkan pesta.
Jika tuan rumah menawarkan toast, angkat gelas anda, seruputlah gelas, meskipun telah kosong. Jika ingin menawarkan toast, minta ijin dulu kepada tuan rumah.
Toast dengan minuman yang tidak beralkohol.
Jika anda tamu kehormatan, anda wajib menerima toast dari tuan rumah dan membalas toast dengan suka cita.
Jangan sekali-kali membayar harga makanan jika tuan rumah sudah menyatakan anda adalah tamunya.
2. Menghidangkan makan
Tamu kehormatan dilayani terlebih dahulu. Pelayan akan membagikan oiring untuk dibagikan, pertama-tama untuk tamu kehormatan kemudian dibagikan menurut arah jarum jam berputar.
Jika pelayan menghidangkan makanan, jamahlah piring dengan sentuhan tangan kiri yang lembut dan anda makan dengan tangan kanan.
Jangan takut menghadapi peralatan makan yang banyak.Alat-alat tersebut sudah diatur penggunaannya. Gunakan yang terletak paling luar kemudian semakin kedalam.
Pelayan akan berjuang menghidangkan makanan ke semua meja pada saat yang bersamaan dan mengumpulkan piring kosong sesudah tahap itu selesai.
Beri tanda kepada pelayan bahwa anda telah selesai, dengan menaruh sendok garpu di tengah-tengah piring.
Diharapkan pelayan menghidangkan sesuatu dari sebelah kiri dan mengambil piring kosong dari sebelah kanan. Jangan rubah letak piring kosong atau menyerahkannya pada pelayan.
Pelayan akan membersihkan remah-remah makanan dimeja sebelum menghidangkan dessert.
3. Beramah tamah dengan sikap yang menyenangkan
Bersikaplah wajar! Bertingkah laku yang terbaik, berhati-hati dalam memesan makanan dan berhati-hati dalam percakapan.
Berpindah-pindah tempat duduk adalah tidak layak selama perjamuan bisnis.
Meninggalkan tempat duduk untuk kepentingan yang mendesak (ke kamar kecil atau menerima telepon).
Periksa kembali apakah pakaian anda cocok untuk tampil direstoran.
Jangan sekali-kali mengeluh tentang apapun.
Percakapan dan bunyi tertawa dapat mengganggu orang laindi restoran itu. Bersukacitalah dengan tenang.
☻ Menjadi Tuan rumah yang baik
1. Kunjungi beberapa restoran dan pilih menu yang cocok untuk kebutuhan perjamuan.
2. Tentukan pengaturan tempat duduk sebelum anda sampai di restoran. Tamu kehormatan duduk di sebelah kanan tuan rumah.
3. Beri kesempatan kepada tamu untuk mengikuti maitre d’ hotel : pertama-tama tamu kejormatan barulah sisa kelompok tamu, yang didepan adalah wanita baru pria.
4. Berilah kepada tamu perlambang mengenai anggaran anda untuk keperluan pesta tersebut.
5. Tunggu sampai semua tamu mendapat bagiannya sebelum anda mulai makan.
☻ Etika Umum tentang perjamuan makan
a. Ingatlah banwa segala sesuatu yang penting ada disebelah kanan.
b. Perhatikan betul jika ada masalah khusus yang timbulselama makan.
c. Jadilah teman percakapan yang baik.
d. Lakukan pembayaran dengan senang hati. Berusahalah selalu untuk tidak melakukan pembayaran dimeja makan. Tetapi bila bill dibawa kepada anda, lihat sepintas tagihan itu untuk sekedar tahu jumlah tagihan, dan bayar dengan menggunakan credit card untuk membayar bukan cash money.
e. Tidak perlu mengucapkan terima kasih kepada pelayan yang mengisi kembali gelas-gelas kosong. Penghargaan akan dicerminkan pada uang persenan (tip).
f. Tuan rumah atau tamu tidak perlu memperhatikan kejadian tak terduga yang terjadi selama makan. Minta maaf dengan singkat dan lanjutkan seperti biasa.
g. Pria hendaknya berdiri jika wanita akan meninggalkan tempat duduknya.
h. Jika anda menjadi tamu, tanyakanlah kepadanya menu mana yang ia sarankan kepada anda.
i. Jika anda makan siang dengan teman sejawat, dan sepakat untuk membayar tagihan masing-masing, minta seseorang menghitung dengan cepat berapa yang harus dibayar termasuk tip.
Tentang sikap duduk
a. Tunggu kepala pintu masuk ruangan untuk menunjukkan meja yang akan anda pakai.
b. Wanita auatu tamu terhormat mengikuti maitre d’ hotel.
c. Jika membawa teman dari jenis kelamin sama, persilakan dia berjalan dibagian depan.
d. Masuk dan duduklah disebelah kiri kursi. Ketika akan meninggalkan meja, keluarlah dari sebelah kiri.
e. Pendamping wanita hendaknya menarikkan kursi sedikit keluar untuk dapat diduduki wanita itu.
f. Wanita duduk disebelah kanan pendampingnya atau berhadapan.
g. Duduklah tegak, jangan bersandar dikursi.
h. Apabila tidak sedang makan, anda boleh memperistirahatkan lengan anda, sebuah siku atau kedua tangan dan pergelangan tangan.
i. Mengungkapkan rasa senang tapi dengan cara halus.
Serbet
a. Setelah duduk, tunggu apakah pelayan akan membuka serbet untuk anda. Jika tidak, bukalah sendiri dan atur menjadi ukuran yang pantas.
b. Gunakan serbet di mana perlu makan untuk membersihkan bagian makanan yang membekas di sekitar mulut anda.
c. Jika anda perlu meninggalkan meja selama waktu makan, lipat serbet dengan cermat dan taruh di kursi, bukan diatas meja.
d. Jika makan sudah selesai, taruh serbet di atas meja dalm keadaan tidak terlipat.
Meneruskan makanan dimeja
a. Hidangan diteruskan searah jarum jam kea rah kanan.
b. Terima hidangan dari sebelah kiri dengan tangan kanan.Pindahkan ke tangan kiri, ambillah sepantasnya, kemudian teruskan hidangan itu.
c. Sampaikan garam dan lada bersama-sama.
d. Sampaikanlah susu dan gula dengan menempatkannya di atas meja dalam jarak jangkauan tamu yang duduk disebelah anda.Jangan menyerahkannya di udara.
e. Taruh mangkuk kuah atau poci air di meja sehingga tam di sebelah anda dapat meraihnya.
Yang pantas dilakukan selama perjamuan makan
a. Senduklah sup dengan sendul yang mengarah ke bagian belakang piring. Dengan demikian, setiap tetesan sup akan jatuh ke dalam piring.
b. Buka sarung tangan sebelum makan atau minum.
c. Potonglah makanan setiap kali hanya untuk satu kali gigit.
d. Seraplah saus yang tersisa di piring dengan sepotong roti.
e. Pecahkan sepotong sosis setiap kali dan berilah mentega sewaktu hendak memakannya.
f. Ambillah sesuatu yang tidak anda suka atau yang tidak dapat anda kunyah dari mulut anda dengan menghembuskannya keatas senduk atau dengan cepat mengambilnya dengan jari setelah anda menutupi mulut anda dengan telapak tangan lain. Taruhlah di atas piring.
g. Taruh bumbu penyedap di atas piring salad.
h. Gunakan gaya makan amerika atau continental.
i. Taruh peralatan makan di atas piring dan bukannya dimejaapabila akan meneruskan piring anda untuk hidangan yang kedua.
j. Celupkan sepotong kecil makanan kedalam saus yang dihidangkan di dalam mangkuk kecil, bukannya menuang saus itu keatas makanan.
k. Minumlah pil obat dengan bijaksana. Bawa pil dalam sebuah kotak kecil. Taruh pil diatas telapak tangan di bawah meja dan dengan cepat masukkan kemulut.
l. Gunakan lipstick dengan bijaksana.
Yang tidak pantas dilakukan selama perjamuan makan
a. Jangan mulai makan sampai tamu kehormatan telah mulai dengan suapan yang pertama. Jangan mulai makan dessert sampai semua orang sudah mendapatkan bagiannya.
b. Jangan menaruh roti diatas meja di sebelah piring.
c. Jangan menggunakan piring salad untuk roti dan mentega. Gunakan piring roti di sebelah kiri anda.
d. Jangan meraih sesuatu. Mintalah sesuatu yang anda butuhkan agar disampaikan.
e. Jangan berbicara atau minum dengan mulut penuh dengan makanan.
f. Jangan merokok sampai anda menyelesaikan dessert.
g. Selagi minum, jangan melihat pada pinggiran gelas anda.
h. Jangan mencondongkan diri kedepan untuk meraih makanan dengan mulut anda, tetapi bawalah makanan itu kemulut anda.
i. Jangan menaruh tas, sarung tangan diatas meja makan. Taruh benda tersebut diatas lantai.
j. Jangan menghapus lipstick dengan serbet makan.
k. Jangan menyisir atau merapikan rambut terlalu lama di meja makan.
l. Jangan menaburkan garam atau lada ke seluruh hidangan sebelum anda mencicipinya.
m. Jangan menolak makanan yang sudah ditakar sebelumnya.
n. Jangn minta catsup selain untuk hamburger.
0 comments:
Post a Comment